Penutupan Sementara Gerbang Tol Angke 1 Ruas Tol Dalam Kota dan KM 27+630 Ruas Tol Sedyatmo, Pengguna Jalan Diimbau Perhatikan Rambu-Rambu Di Lokasi

JAKARTA-Sebagai wujud dan komitmen meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan, serta dalam rangka memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM), Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) melalui Representative Office 2 JMT sebagai pengelola Jalan Tol Dalam Kota dan Sedyatmo bersama PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) selaku service provider pemeliharaan jalan tol  melakukan pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Gerbang Tol (GT) Angke 1 dan KM 27+630 (lajur bawah arah Bandara Soetta), pengguna jalan diimbau perhatikan rambu-rambu lalu lintas di lokasi.

Pekerjaan Rekonstruksi  Perkerasan ini akan dilaksanakan mulai Sabtu 10 Agustus s.d. Minggu 11 Agustus 2024. Atas pekerjaan tersebut, akan dilakukan penutupan sementara secara situasional sesuai diskresi Kepolisian, dengan rincian sebagai berikut:

A. Penutupan Sementara KM 27+630 Ruas Tol Sedyatmo Arah Bandara

Mulai Sabtu, 10 Agustus 2024 Pukul 22:00 WIB sampai dengan Minggu 11 Agustus 2024 pukul 09:00 WIB. Kendaraan yang menuju Bandara Soekarno-Hatta hanya dapat melalui lajur atas (jalur layang) Ruas Tol Sedyatmo. 

B. Penutupan Sementara GT Angke 1 Ruas Tol Dalam Kota

Dilaksanakan Sabtu, 10 Agustus 2024 s.d. Minggu, 11 Agustus 2024 mulai pukul 22:00 s.d. 04:30 WIB. Kendaraan menuju Simpang Susun Pluit/Bandara Soetta dari arah jalan raya pantura Angke/Tambora dialihkan melalui Gerbang Tol Jelambar 1.

Jasa Marga dan PT JMTM memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku dan memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. 

Diharapkan pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

Perbaharui informasi jalan tol Jasa Marga Group melalui one call center Jasa Marga 24 jam di 14080, media sosial Jasamarga Metropolitan Tollroad, dan Aplikasi TRAVOY.(*/Las)

Diberdayakan oleh Blogger.