Pemuda Batak Bersatu Tangsel Deklarasikan Dukung Parulian Naibaho,SH.MH, Caleg DPRD Prov.Banten

JAKARTA,-Bertempat di D'Kings Coffee BSD City, Jumat lalu (2/2/2024) DPC. Pemuda Batak Bersatu  (PBB) di bawah pimpinan Ketua DPC Tahan Hasugian mendeklasikan dukungan kepada 3 (tiga) orang caleg terbaik bangso batak di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Masing masing dapil yakni Parulian Naibaho SH.MH untuk Provinsi Banten Dapil Tangerang Selatan dari Partai Demokrat dengan No urut 7.
Kemudian Immen Saragih.SH. untuk dapil Ciputat dari Partai Demokrat dengan No urut 2 dan Drg Dahlia Nadeak M.Kes Dapil Pamulang dengan No urut 2 dari Partai Nasdem.

Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu Tangsel dalam sambutannya mengatakan, kerinduan organisasi akan hadirnya putra -putri terbaik bangso Batak yang ada di Tangsel untuk turut serta mengambil bagian dalam perhelatan politik di tahun 2024.

Dikatakannya lagi, saat ini hadir 3(tiga) orang caleg bangso batak yang merupakan caleg terbaik bangso batak yang ada di Tangsel untuk perhelatan politik tanggal 14 Februari 2024.

Dalam acara deklarasi tersebut hadir jajaran pengurus teras yakni sekretaris,bendahara,penasehat dan seluruh pengurus anak cabang, PAC Pamulang,PAC Ciputat,Pondok Jagung, dan PAC Pondok Aren.

Bidang Sosial

Sementara itu Parulian Naibaho SH.MH di sela- sela pemaparan misinya menyebutkan bahwa PBB merupakan organisasi massa yang berorientasi sosial serta pelayanan masyarakat.

"Secara prinsip roh organisasi ini sama dengan kegiatan saya yang juga berkecimpung di bidang sosial," ujarnya.

Untuk itu Parulian Naibaho SH.MH mengajak seluruh anggota PBB yang ada di Tangsel untuk berjuang bersama sama, mengajak anggota lain,saudara,kolega dan semua orang batak yang ada di Tangsel .

"untuk hadir nanti di TPS tanggal 14 Februari 2024 dan mencoblos Parulian Naibaho No.urut 7 dari Partai Demokrat untuk DPRD Tk 1 Probinsi Banten (kertas warna biru-red)," pintanya.

Sedangkan Immen Saragi SH. yang merupakan caleg terbaik dari dapil Ciputat dari Partai Demokrat No urut 2 menyoroti kecurangan- kecurangan yang terjadi di TPS.

Kemudian beliau memaparkan pengalaman sebagai anggota dewan di Provinsi Banten periode 2009-2014 dan mengajak seluruh anggota PBB untuk berjuang bersama meloloskan perwakilan bangso Batak.

"Karena tanpa perwakilan kita hanya jadi penonton," selanya.

Drg.Dahlia Nadeak M.Kes,dengan segudang pengalaman di birokrasi menyebutkan kehadirannya menjadi anggota dewan kelak akan mempermudah penyaluran bantuan sosial dibidang pendidikan dan kesehatan, serta membantu orang orang yang kurang mampu dan yang termarginalkan.

Acara deklarasi ini berlangsung penuh dengan suasana keakraban dan persaudaraan. Setelah semua para ketua PAC menyampaikan dukungan dan harapannya, Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu Tahan Hasugian mengajak seluruh anggota PBB Tangsel yang hadir-juga yang tidak hadir- untuk mendukung caleg bangso batak yang dideklarasikan malam ini.

"Salam kasih, salam persaudaraan NKRI harga mati," pungkasnya.(*/Las)


Diberdayakan oleh Blogger.